Perseteruan paten Samsung-Apple tampaknya menjadi berkah bagi para produsen panel display lain, salah satunya adalah LG Display.
Menurut informasi yang diklaim situs DigiTimes diperoleh dari sumber di industri, LG Display disebut-sebut sebagai pemasok terbesar untuk panel yang digunakan pada iPad Mini yang belum lama ini diluncurkan Apple.
Perang paten yang terjadi antara Apple dengan Samsung memang berimbas pada hubungan bisnis di antara keduanya. Apple dikabarkan terus berupaya untuk mengakhiri ketergantungannya dengan Samsung, termasuk untuk urusan panel layar untuk produknya.
Kondisi lain yang menjadikan LG Display sebagai pemasok terbesar untuk panel display iPad Mini adalah kendala produksi yang dialami pemasok utama Apple untuk display iPad mini lainya, yakni AU Optronics (AUO).
LG Display secara konsisten mampu menyediakan panel yang cukup untuk iPad, sementara di sisi lain AUO mengalami kesulitan untuk meningkatkan hasil produksi panel 7.9-inch panel yang digunakan iPad Mini.
Alhasil, dari empat juga panel display yang dikirimkan untuk iPad mini pada bulan November, sebagian besarnya dipasok oleh LG Display.
0 comments:
Post a Comment