Bertepatan dengan digelarnya ajang tahunan Jakarta Fashion Week 2012, RIM meluncurkan varian warna baru BlackBerry Bold 9790 Pink.
Secara umum, BlackBerry Bold 9790 edisi pink hadir dengan dijejali berbagai fitur yang sama dengan versi lainnya. Hanya saja, di smartphone ini sistem operasi yang diusungnya sudah BlackBerry 7.1 yang menawarkan berbagai fitur seperti Mobile Hotspot, Wi-Fi, sistem pesan dan konektivitas sosial yang tiada bandingannya, serta akses web browsing yang lebih cepat.
Selain itu, pada BlackBerry OS 7.1 juga terdapat fitur automatic saving mode yang secara otomatis akan menyesuaikan pengaturan perangkat BlackBerry untuk memaksimalkan daya baterai yang tersisa.
BlackBerry Bold 9790 selain mengusung desain ikonik BlackBerry dengan bentuk yang praktis dan ringan, kian menarik karena menawarkan fungsionalitas Touch & Type, yang memadukan keyboard QWERTY plus layar sentuh di atasnya.
Seperti dikatakan Eka Anwar, Director of Marketing RIM Indonesia, BlackBerry Bold 9790 sudah bisa dibeli mulai hari ini, dengan harga Rp4.399.000.
Seiring dengan hadirnya BlackBerry Bold 9790 pink yang mengusung sistem operasi BlackBerry 7.1, dikatakan juga oleh Eka Anwar bahwa pengguna BlackBerry Bold 9790 versi sebelumnya juga bisa melakukan upgrade ke BlackBerry 7.1.
0 comments:
Post a Comment